Rangkuman Pelajaran PJOK Kelas 6 SD
Rangkuman pelajaran PJOK kelas 6 SD dibawah ditulis berdasarkan buku pedoman belajar Pendidikan Jasmanai Olahraga dan Kesehatan (PJOK) atau Penjasorkes yang diterbitkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia. Berikut rangkuman pelajaran PJOK kelas 6 SD selengkapnya.
Rangkuman Pelajaran PJOK Kelas 6 SD
Bab 1 Permainan Softball
- Permainan softball diciptakan tahun 1987 oleh seorang Amerika bernama George Hancock.
- Pukulan dalam softball, adalah pukulan ke bawah, pukulan menyusur tanah/mendatar, dan pukulan melambung jauh ke belakang.
- Ada beberapa macam lemparan, yakni melempar bola rendah, melempar bola lurus, dan melempar bola tinggi.
- Satu inning adalah kesempatan regu dalam satu kali jaga dan satu kali memukul.
Bab 2 Bola Voli
- Pencipta bola voli adalah William C. Morgan pada tahun 1895 di Amerika Serikat.
- Gerak dasar dalam voli adalah teknik servis dari bawah, teknik passing bawah, dan teknik passing atas.
- Induk organisasi bola voli di Indonesia adalah PBVSI.
- Jumlah pemain dalam satu tim bola voli adalah 11 orang.
Bab 3 Atletik
- Jarak yang dilombakan lari bersambung adalah 4 x 100 m dan 4 x 400 m.
- Dalam perlombaan lari estafet, setiap regu terdiri atas 4 pelari.
- Lompat tinggi yang sering digunakan adalah gaya straddle.
- Dua gaya dalam tolak peluru, yakni: menyamping dan membelakangi.
Bab 4 Kebugaran Jasmani
- Postur tubuh setiap anak berbeda-beda. Hal ini dipengaruhi oleh faktor makanan, keturunan dan ekonomi.
- Berat badan dan tinggi badan harus seimbang.
- Latihan-latihan untuk memperbaiki postur antara lain:
a. Push up
b. Sit up
c. Back up
d. Naik turun tangga - Cacat jasmani bukan bawaan dapat diperbaiki dengan beberapa latihan kebugaran.
Bab 5 Senam
- Berguling atau roll ada 3 yaitu: depan, belakang, dan samping.
- Variasi awalan dalam berguling antara lain; posisi melihat melalui kaki, sikap jongkok, sikap lilin, dan sikap menyudut.
- Berguling ke belakang dapat dilakukan dengan sikap lilin atau duduk.
- Berguling ke samping dapat dilakukan dengan alat bantu balok.
- Handstand adalah berdiri dengan dua tangan.
Bab 6 Senam Ritmik
- Senam ritmik adalah perpaduan berbagai bentuk gerakan. Senam ritmik diiringi irama, misalnya dengan tepuk tangan, ketukan, dan nyanyian musik.
- Tujuan senam ritmik adalah menyalurkan rasa seni atau rasa keindahan atau untuk membina dan meningkatkan seni gerak.
- Perbedaan senam ritmik dengan senam lain, adalah senam ritmik lebih menekankan irama, kelentukan tubuh, dan kontinuitas gerakan.
- Senam irama dapat dilakukan secara perorangan dan kelompok.
- Gerakan senam irama akan kelihatan indah dan harmonis jika dilakukan dengan benar dan kompak.
Bab 7 Budaya Hidup Sehat
- Narkoba adalah singkatan dari narkotika dan obat berbahaya.
- NAPZA yaitu singkatan dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya.
- Jenis narkoba: heroin, morfin, ganja, shabu-shabu, ekstasi, kokain, alkohol, dan lainnya.
- Sakaw adalah rasa sakit luar biasa bila pemakaian narkoba dihentikan.
- Overdosis adalah pemakaian narkoba yang melebihi batas kemampuan daya tahan tubuh.
Bab 8 Sepak Bola
- Sepak bola termasuk permainan dengan menggunakan bola besar yang banyak digemari oleh semua kalangan masyarakat. Sepak bola dapat memacu pertumbuhan dan perkembangan anak.
- Pada sepak bola terdapat teknik-teknik dasar yang harus dikuasai oleh seorang pemain sepak bola.
- Teknik dasar sepak bola di antaranya adalah teknik menendang, teknik mengoper, dan teknik mengontrol bola.
- Teknik menendang bola dilakukan setelah gerakan menggiring bola lalu mengontrolnya dan melihat kawan yang akan dituju.
- Teknik tendangan ke belakang memang agak sulit, namun jika pemain mau berlatih dengan tekun, maka akan dapat melakukan teknik tersebut.
- Bermain bola dengan peraturan yang dimodifikasi, peraturan disederhanakan. Jumlah pemain dikurangi. Lapangan diperkecil, dan waktu tiap babak dikurangi.
Bab 9 Bola Bakar
- Bola bakar disebut juga slag ball.
- Alat permainan bola bakar, yakni bola, kayu, tiang hinggap, nomor dada, papan penghangus.
- Cara melampar bola dalam permainan bola bakar ada 3 yaitu:
a. lemparan atas
b. lemparan mendatar
c. lemparan bawah
Bab 10 Atletik
- Teknik pergantian tongkat estafet dibedakan menjadi dua yaitu pergantian tongkat tanpa melihat dan pergantian tongkat dengan melihat.
- Teknik memegang tongkat estafet harus cermat agar tidak jatuh.
- Pelari pertama harus dipilih pelari yang memiliki start baik dan memiliki kemahiran lari di tikungan dan pelari tercepat pertama.
- Pelari kedua harus pelari yang memiliki tanggung jawab besar pelari dengan daya tahan sebagai pelari 200 m dan pelari yang kurang mahir di tikungan.
- Pelari ketiga harus pelari yang memiliki tanggung jawab besar, memiliki kemahiran di tikungan, dan memiliki daya tahan sebagai pelari 200 m.
- Pelari keempat harus dipilih dari pelari tercepat pertama dan kedua pelari yang memiliki daya juang besar.
- Gaya dalam lompat tinggi, yaitu gaya Straddle dan Flop.
- Gaya guling perut atau straddle muncul tahun 1956. Seorang atlet bernama Charlie Dumas berhasil memenangkan olimpiade di Australia tahun 1956 dengan ketinggian 2,12 m.
- Gaya tolak peluru yaitu Ortodoks dan O’Brien.
Bab 11 Memelihara Kondisi Kesehatan 1
- Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat.
- Kesehatan dapat terwujud jika kita menjaga kesehatan tubuh.
- Sikap hidup sehat untuk menjaga kondisi kesehatan antara lain sebagai berikut.
a. Mengonsumsi makanan sehat
b. Mandi dua kali sehari
c. Menjaga kebersihan tangan, kaki, dan rambut
d. Istirahat yang cukup
e. Berolahraga - Latihan peregangan untuk menghindari terjadinya cedera ketika melakukan olahraga.
- Kebugaran jasmani dapat dilatih dengan berbagai latihan fisik seperti push up, sit up, pull up, dan menggendong teman
Bab 12 Senam II
- Senam atau gymnastic merupakan suatu latihan yang dilakukan untuk meningkatkan pengembangan fisik melalui latihan tubuh.
- Senam berasal dari kata Yunani (gymnos yang berarti telanjang).
- Dalam senam ini terdiri atas pemanasan, latihan inti, dan pendinginan.
- Organisasi senam tingkat nasional adalah Persani singkatan dari Persatuan Senam Indonesia.
- Tujuan senam di sekolah
- Meningkatkan daya tahan jantung dan paru-paru
- Memperbaiki penampilan karena setiap gerakan dibuat untuk membuat mengencangkan dan membentuk otot beberapa bagian tubuh tertentu antara lain pinggul, paha, pinggang, perut, dada, lengan, dan kaki.
- Gerakan meroda merupakan latihan dengan tumpuan tangan yang dilakukan secara bergantian yang singkat, selain itu ada saat posisi badan yang terbalik (kepala berada di bawah).
- Manfaat gerakan piramida beregu adalah:
– Meningkatkan kerjasama dalam kelompok.
– Mengembangkan kemampuan gerak keseimbangan dan kekuatan.
– Menambah kegiatan inti atau penutup yang menyenangkan bagi peserta.
Bab 13 Senam Ritmik
- Gerakan dasar ritmik; meliuk, melempar, membungkuk, dan menekuk
- Tujuan senam ritmik adalah untuk menyalurkan rasa seni atau rasa keindahan atau untuk membina dan meningkatkan seni gerak.
- Hitungan dalam gerakan ritmik sampai hitungan ke delapan.
- Gerak senam ritmik dapat dilakukan dengan cara bergerak di tempat dan berpindah tempat.
Bab 14 Renang Gaya Dada
- Renang gaya dada merupakan bentuk renang yang paling banyak digunakan untuk pertandingan maupun menolong orang.
- Teknik gaya dada
a. Posisi tubuh
b. Gerakan lengan
c. Gerakan tungkai
d. Gerakan ambil napas
e. Gerakan koordinasi lengan, tungkai, dan napas - Pembelajaran teknik renang gaya dada
a. Gerakan meluncur
b. Belajar gerak lengan
c. Belajar gerak dasar kaki
d. Belajar gerak dasar mengambil napas
e. Koordinasi gerak gaya dada - Dasar-dasar keselamatan di air.
a. Melakukan pemanasan sebelum berenang
b. Jangan bercanda di kolam renang
c. Jika belum mahir berenanglah di tempat yang dangkal
Bab 15 Penjelajahan dan Perkemahan di Alam Bebas
- Berkemah adalah aktivitas di alam bebas dengan menggunakan tenda.
- Manfaat berkemah adalah melatih untuk mandiri, mengagumi ciptaan Tuhan.
- Penjelajahan artinya suatu perjalanan dengan berjalan kaki yang diikuti dengan permainan atau petualangan.
- Manfaat penjelajahan adalah dapat mengetahui jumlah penduduk, mata pencaharian, agama yang dianut masyarakat, sekolah atau pesantren dan yayasan yang ada di lingkungan tersebut, keadaan kesehatan dan kemampuan sosial penduduk.
- Hal-hal yang harus dilakukan dalam penjelajahan:
a. Membaca peta – Skala dan jarak – Luas bagiannya
b. Menggunakan kompas menentukan utara selatan - Perlengkapan berkemah: tongkat kayu/bambu, tali pramuka, sarung tangan, pluit, topi, sepatu karet. Alat tulis, P3K, air minum, dan jas hujan.
- Tahap penjelajahan: persiapan, pemberangkatan, penjelajahan.
- Keterampilan penjelajahan: membaca peta, kompas, menentukan skala, menentukan arah.
Bab 16 Budaya Hidup Sehat
- Narkoba adalah narkotik dan obat-obat berbahaya.
- Cara menghindari narkoba sebagai berikut.
a. Katakan ”tidak” untuk narkoba
b. Mendapatkan informasi cukup tentang bahaya narkoba
c. Berteman dengan orang yang baik
d. Menghindari rokok - Pelecehan seksual dapat kita artikan sebagai tindakan asusila yang dilakukan pada organ tubuh yang berkaitan dengan seksual.
- Adapun cara menghindarinya ada beberapa hal, di antaranya;
a. berpakaian yang sopan,
b. hindari tempat yang sepi dan rawan kejahatan,
c. jangan bersikap manja atau genit,
d. jangan mudah tergoda atau terbujuk rayuan orang lain,
e. berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
No comments:
Post a Comment