Rangkuman Materi PJOK Kelas 5 SD
Ruteng, manggarai,flores,NTT,22-05-2018
Rangkuman
materi PJOK kelas 5 SD dibawah
merupakan ringkasan materi dari buku pelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan
Kesehatan (PJOK) untuk kelas 5 SD yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan
Dan Kebudayaan Indonesia. Berikut rangkuman materi
Rangkuman Materi PJOK Kelas 5 SD
Bab
1 Permainan dan Olahraga
- Kasti dimainkan oleh dua tim dengan jumlah pemain dalam
setiap tim maksimal 12 orang.
- Dalam permainan kasti ada yang disebut regu pemukul
sebagai penyerang. Ada juga regu lapangan sebagai penjaga.
- Permainan kasti merupakan permainan bola kecil.
Tujuannya adalah melakukan pukulan dengan baik dan berlari ke tiang
hinggap dan kembali ke ruang bebas dengan tanpa terkena lemparan bola.
- Perlengkapan kasti yang harus kita persiapkan adalah
kayu pemukul, bola kasti, tiang hinggap, bendera, dan kostum.
- Dalam permainan kasti terdapat beberapa keterampilan
gerak dasar yang harus dimiliki setiap pemain, di antaranya berlari,
melempar, menangkap, dan memukul.
- Permainan bola voli adalah permainan olahraga beregu.
Caranya adalah dengan memantulkan bola di daerah lapangan permainan.
- Tujuan permainan bola voli adalah mematikan bola di
daerah lawan. Prinsip permainan bola voli adalah memukul bola
sebanyak-banyaknya 3 kali dalam lapangan sendiri, dan mengusahakan bola
itu melewati net dan jatuh di lapangan permainan lawan.
- Dalam permainan bola voli kita perlu untuk menguasai
beberapa gerak dasar, di antaranya servis, set up/mengumpan, melakukan
serangan/spike, dan membendung serangan/block.
- Lari, lompat, dan lempar adalah nomor-nomor yang ada
pada olahraga atletik.
- Estafet adalah salah satu nomor pada lari. Tolak peluru
dan lempar lembing adalah nomor-nomor pada kategori lempar.
Bab 2 Aktivitas Kebugaran
- Kebugaran jasmani sangat
penting bagi tubuh kita. Untuk menjaga dan meningkatkan kebugaran, kita
harus rajin berolahraga. Banyak aktivitas yang dapat dilakukan untuk
meningkatkan kebugaran. Kita dapat melatih kekuatan otot. Kita pun dapat
melatih kecepatan.
- Beberapa bentuk latihan
kekuatan di antaranya adalah:
- Latihan kekuatan otot leher
- Latihan kekuatan otot bahu
- Latihan kekuatan otot perut
- Latihan kekuatan otot lengan
- Latihan kekuatan otot punggung
- Beberapa bentuk latihan
kecepatan:
- Latihan lari dengan jarak
sekitar 50 meter
- Latihan lari bolak-balik
dengan cepat selama 30 detik dengan jarak 10 meter
- Latihan lari cepat dengan
start melayang (awalan lari biasa 10 meter dilanjutkan dengan lari cepat
30 meter)
- Latihan lari cepat dengan
start berdiri
Bab 3 Aktivitas Senam
- Sebelum melakukan latihan
ketangkasan, hal yang harus dilakukan adalah pemanasan, di antaranya gerak
peregangan dan pelemasan.
- Peregangan adalah gerak
meregangkan otot dan sendi. Tujuannya untuk mempersiapkan tubuh pada gerak
latihan yang akan dilakukan.
- Beberapa bentuk senam ketangkasan
di antaranya sebagai berikut.
- Berdiri dengan kepala
- Split di udara
- Loncat kangkang
Bab
4 Aktivitas Ritmik
- Senam Kesegaran Jasmani adalah
salah satu jenis senam ritmik yang sangat dikenal. Senam ini diiringi oleh
lagu berirama dari berbagai provinsi yang diaransemen ulang dan biasanya
dilakukan oleh sekelompok peserta besar.
- Pola jalan, langkah, dan lompat
dapat dijadikan pembelajaran gerak ritmik. Di antaranya pola langkah 1
dilakukan dengan irama langkah yang selalu jatuh pada ketukan hitungan
satu.
- Pola langkah 2 dilakukan dengan
gerakan melangkah yang selalu ditutup pada hitungan kedua dan melanjutkan
atau mengawali kembali gerakan dengan kaki yang menutup.
- Senam kesegaran jasmani sangat
bermanfaat untuk kesehatan. Senam ini merupakan senam masal yang lebih
menarik dilakukan secara bersama-sama dan lebih segar dilakukan di alam
terbuka.
Bab 5 Pendidikan Kesehatan
- Alat reproduksi pada tubuh
manusia:
- Alat reproduksi pada laki-laki
terdiri dari dua biji buah zakar (testis) dan satu buah batang (penis).
- Alat reproduksi pada perempuan
terdiri dari liang senggama (vagina), rahim (uterus), saluran telur (tuba
falopi), dan indung telur (ovarium).
- Cara menjaga kebersihan alat
reproduksi, di antaranya sebagai berikut.
- Membersihkan alat kelaminnya setiap
kali mandi dan buang air dengan sabun khusus (terutama perempuan).
- Membersihkan ujung lubang alat
kelaminnya secara perlahan.
- Selalu memakai celana dalam
yang bersih dan kering.
- Tidak menggaruk-garuk daerah
kelamin.
- Pelecehan seksual adalah
perilaku yang berkonotasi seksual yang dilakukan secara sepihak dan tidak
diharapkan oleh orang yang menjadi sasaran hingga menimbulkan reaksi
negatif, seperti rasa malu, marah, tersinggung, dan sebagainya.
- Hal-hal yang dapat kita lakukan
untuk menghindari pelecehan seksual adalah sebagai berikut.
- Menjaga perkataan dengan
kata-kata yang baik.
- Menjaga tingkah laku yang
menjurus pada tindak pelecehan seksual.
- Bermain atau bergaul dengan
teman sejenis.
- Memisahkan tempat tidur dengan
adik atau kakak yang berbeda jenis.
- Meminta izin ketika akan masuk
ke kamar orang tua.
- Mengetahui adab (cara) yang
baik memandang lawan jenis.
- Menggunakan pakaian yang tidak
terbuka (menutup aurat).
- Berani menolak ajakan atau
paksaan orang lain yang mengarah pada tindakan pelecehan seksual.
Bab
6 Permainan Bola dan Atletik
- Teknik menendang bola ada
beberapa macam, di antaranya sebagai berikut.
- Menendang dengan kaki bagian
dalam
- Menendang dengan kaki bagian
luar
- Menendang dengan punggung kaki
- Servis adalah teknik memukul
bola untuk menyajikan bola pertama ke dalam permainan. Servis dilakukan
dengan cara memantulkan terlebih dahulu bola tersebut ke meja servis. Bola
harus melewati net dan memantul di meja lawan.
- Teknik pukulan dasar dalam
tenis meja, yaitu push, drive, block, dan chop.
- Beberapa nomor perlombaan
atletik adalah sebagai berikut.
- Nomor Lari
- lari jarak pendek 100m, 200m,
dan 400m
- lari jarak menengah 800m,
1.500m, dan 3.000m
- lari jarak jauh 5.000m,
10.000m, dan marathon
- Nomor lempar lembing, lempar
cakram, tolak peluru, dan lontar martil
- Nomor lompat lompat jauh,
lompat tinggi, lompat jangkit, dan lompat tinggi galah
- Lompat jauh terdiri dari empat
tahapan, yaitu awalan, tolakan, melayang, dan mendarat.
Bab 7 Aktivitas Peningkatan Kebugaran
- Aktivitas kebugaran tubuh
adalah suatu aktivitas yang dilakukan anggota tubuh dengan tujuan untuk
meningkatkan derajat kesehatan tubuh menjadi bugar.
- Bentuk latihan kekuatan otot
anggota tubuh bagian bawah di antaranya adalah
- Latihan otot tungkai (squat
jump)
- Latihan menggendong teman
- Lompat kodok
- Ciri dari gerak kelincahan
adalah cepat merubah arah dan seimbang. Jadi apabila kamu ingin
meningkatkan kelincahan, maka gerakan yang kamu lakukan harus cepat
merubah arah dan dalam keadaan seimbang.
- Bentuk latihan kelincahan di
antaranya adalah sebagai berikut.
- Lari zig-zag
- Melompat dan masuk melewati
bawah mistar
- Squat trush
Bab 8 Latihan Senam
- Beberapa bentuk senam
ketangkasan, di antaranya sebagai berikut.
- Guling depan. Gerak ini adalah
menggulingkan badan ke depan dengan memperhatikan perkenaan dagu dengan
dada agar otot leher tidak cedera.
- Guling belakang. Pada saat
menggulingkan badan ke belakang, kelenturan leher dan gerak menahan atau
mendorong lengan harus diperhatikan.
- Berdiri dengan dua tangan
(handstand). Pada gerak ini kekuatan otot lengan yang menopang tubuh
harus diperhatikan. Dengan demikian, perlunya latihan pendukung seperti
latihan kekuatan.
- Berputar 180°. Keseimbangan
menjadi faktor penentu keberhasilan gerakan, sehingga tubuh tidak jatuh
pada saat berputar dan mendarat.
- Rangkaian handstand – guling ke
depan – berputar 180° – guling ke belakang, dilakukan seperti berikut.
Lakukan gerak berdiri dengan kedua tangan dilanjutkan dengan menekuk leher ke dalam untuk melakukan gerak guling depan. Setelah melakukan guling depan diakhiri dengan gerak berdiri, kemudian melompat berputar 180° sehingga berbalik arah, dan dilanjutkan dengan gerak guling belakang. - Kekuatan merupakan unsur
penting dalam kondisi fisik yang dapat membentuk postur. Latihan ini
diperlukan untuk memperkecil kemungkinan terjadinya cedera. Latihan yang
dapat dilakukan di antaranya angkat leher, sit up, dan push up.
Bab
9 Latihan Gerak Ritmik
Konsep
gerak tubuh terbagi menjadi:
- Gerak locomotion atau
perjalanan adalah bagaimana tubuh dapat berpindah dari satu tempat ke
tempat baru. Contohnya langkah jalan, lari, berguling, merayap, menggeser,
dan lain-lain.
- Gerak stepping. Gerak ini
menunjukkan perubahan bagian tubuh yang mendukung berat badanmu. Fokus
dari gerak ritmik ini adalah pada gerak menggeser berat badan dari satu
bagian tubuh ke bagian yang lain. Contohnya gerak berdiri pada dua kaki –
kemudian memindahkan berat badan dengan berdiri menggunakan bagian tubuh
yang lain.
- Latihan senam kesegaran jasmani
2004 lanjutan terdiri dari latihan inti dan pendinginan. Latihan inti
terdiri dari gerakan peralihan dan gerak-gerak inti yang harus dilatih
penguaasaan gerak dan kekompakan dalam melakukannya.
Bab
10 Aktivitas Renang
- Gerakan lengan pada renang gaya
punggung merupakan pengulangan gerak yang tidak terputus. Proses urutan
geraknya adalah sebagai berikut.
- Masukan tangan (Entry)
- Menarik (Pull)
- Mendorong (Push)
- Pengembalian (Recovery)
- Gerak tungkai dalam renang gaya
punggung dilakukan dengan gerak menendang ke atas dan ke bawah yang
dilakukan oleh lutut dari sendi pergelangan kaki, dengan kedalaman
cambukan kaki antara 30–46 cm.
- Pengambilan napas pada renang
gaya punggung tidak memerlukan teknik yang khusus, karena posisi mulut dan
hidung selalu berada di atas permukaan air. Tetapi yang harus diperhatikan
adalah cara pengaturan napas, sebaiknya dilakukan pengambilan
napas/menghirup udara melalui mulut dan membuang udara melalui mulut dan
hidung.
Bab 11 Aktivitas Penjelajahan
- Tujuan penjelajahan di
antaranya adalah sebagai berikut.
- Melatih kesiapan siswa
- Melatih kedisiplinan dalam
kelompok
- Melatih rasa tanggung jawab
terhadap kelompok
- Melatih kreativitas setiap
kelompok dalam penjelajahan
- Huruf morse banyak digunakan
untuk berhubungan dengan kawan dalam penjelajahan. Semboyan morse ini
dapat dilakukan dengan berbagai cara, yaitu:
- Suara: seperti pluit, radio,
kentongan, gendang, dan sebagainya
- Sinar: seperti senter, lampu,
storking, dan sebagainya
- Tulisan: tanda titik (.),
dan garis (–)
- Huruf sandi adalah huruf
rahasia. Digunakan untuk dapat tetap berhubungan dengan teman dalam
perjalanan tanpa ingin diketahui oleh orang lain.
Beberapa macam sandi di antaranya: - Sandi Kotak I
- Sandi Kotak II
- Sandi Angka
- Tanda-tanda dalam penjelajahan
Beberapa tanda dalam penjelajahan yang bisa digunakan adalah: - Tanda-tanda di atas tanah
- Tanda-tanda dengan rumput
- Tanda-tanda dengan batu
- Tanda-tanda dengan ranting
Bab
12 Budaya Hidup Sehat
- Minuman keras adalah minuman
yang mengandung alkohol /racun yang dapat merusak organ dalam dan susunan
syaraf tubuh manusia.
- Racun yang ikut pada minuman
keras yang diminum dapat menimbulkan dampak bermacam-macam, dari pingsan,
napas sesak, dan denyut jantung tidak teratur, hingga bisa mengakibatkan
kematian secara tiba-tiba.
- Penggunaan minuman keras dapat
mempengaruhi kehidupan sosial suatu lingkungan, misalnya menjadi penyebab
terjadinya perkelahian remaja, kecelakaan lalu lintas, dan pencurian.
- Pencegahan penggunaan minuman
keras, dilakukan dengan hal-hal berikut.
- Memberikan penerangan bahwa
minuman keras dapat merusak otak dan susunan syaraf tubuh.
- Memberikan contoh orang yang
meminum minuman keras dapat mengakibatkan efek ketagihan, terganggu
pikiran, dan sulit untuk disembuhkan.
- Tidak bergaul dengan orang
yang teramati sebagai peminum minuman keras.
- Penanggulangan penggunaan
minuman keras, dilakukan dengan hal-hal berikut.
- Orang yang kecanduan
dimasukkan ke tempat rehabilitasi ketagihan minuman keras.
- Mengatur pola makan yang
sehat, sehingga diharapkan membuat tubuh menjadi lebih baik.
- Diarahkan agar aktif dalam
kegiatan-kegiatan positif.
Kami harap dengan dibuatnya rangkuman materi PJOK kelas 5 SD
seperti diatas dapat mempermudah kita dalam belajar.
Mekasih rangkumannya kakak 💟💟💟
ReplyDeleteSiaapp
DeleteMakasih ka....dan semoga aja nilai pas aku baguss😉😉😉
DeleteSemoga dengan ini nilai ku bagus
ReplyDeleteOh iya makasih ya kak rangkumannya😊
Makasih
ReplyDeleteThx
ReplyDeleteMakasih ya kak
ReplyDeleteLebih singkat, dan dapat di baca :v
ReplyDeleteMakasih kak rangkumannya...
ReplyDeleteSemoga besok nilai saya bisa bagus,terimakasih ya kak
ReplyDeleteMantap kan lang kah
ReplyDeleteKak ko bab lima gitu banget sih emang ada pelajarannya ya?
ReplyDeleteSiaapp ada..pembljaran olhrga ada tentng materi ini..
DeleteMantap
DeleteMakasi kak,semoga besok ulangan,saya dapat nilai bagus
makasih ya kak rang kuman nya , semoga nanti nilai ulangan saya bagus - bagus ya.(amin)
ReplyDeleteSIAAP DAN SUKSES SELALU
DeleteMakasih kak atas rangkumannya
ReplyDeleteMakasih ya kak semoga besok nilai saya bagus 😄😄thanks
ReplyDeleteMakasiih.. Aku jadi tau..
ReplyDeleteSipp deh besok jadi tau
ReplyDeleteMakasih ya tpi aku agak susah ngingat karena banyak banget jdi ingat smpai bab 8 aja karena untuk ulangan
ReplyDeleteMakasih kak atas rangmumannya,semoga nilai UTS aku bagus ya....doain ya tmen2😉maksih😊
ReplyDeleteTerimakasih 🙏🙏🙏🙏🙏i❤️you
ReplyDeleteSangat bermanfaat
ReplyDeleteMakasih tapi materinya agak banyak
ReplyDeleteMakasih ya sudah memberi tahukan rangkumannya 😘😘😘😘😘😘😘
ReplyDeleteDengan rangkuman ini semoga saya mendapatkan nilai pjok yang bagus😍😍😍😍😍😍
ReplyDeleteSemoga saya bisa lebih memahami rangkuman pelajaran pjo
ReplyDeletek ini....😉😉😉
Thank jak
ReplyDeleteThank kak🙏🙏🙏🙏🙏
ReplyDeleteMakasih ya kak semoga aku besok dapat nilai bagus
ReplyDeleteTerima kasih Kak rangkumannya smg bsk nilai anak saya bagus.
ReplyDeleteMakasih ya kak atas rangkumannya moga ulangan saya 90 keatas atau yang aku suka adalah 100
ReplyDeleteThx kak moga nilai pas ku ningkat ☺️����
ReplyDeleteMksh
ReplyDeleteMakasih ya kak...semoga nilai ku bagus😄
ReplyDeletemohon ijin utk mengkopi file,trima kasih
ReplyDeletemohon ijin utk mengkopi file,trima kasih
ReplyDeleteThanks
ReplyDelete